PAMEKASAN - Sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, Kodim 0826/Pamekasan beserta jajarannya melaksanakan pengajian dan Do'a bersama, Kamis malam (06/07/2023).
Kegiatan pengajian dan do'a bersama dilaksanakan di Musholla Al-Yunus Kodim 0826/Pamekasan dan di tiap-tiap Musholla Koramil jajaran.
Pjs. Pasi Personil Kodim 0826/Pamekasan Kapten Cba Benny Purwanto mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai sarana meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
"Kegiatan pengajian ini sebagai salah satu kegiatan Bintal untuk dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, " ucap Kapten Cba Benny Purwanto.
"Selain itu dengan kegiatan seperti ini kita juga memohon kepada Allah agar seluruh keluarga besar Kodim 0826/Pamekasan beserta jajarannya diberikan keselamatan dan kelancaran dalam setiap melaksanakan tugas maupun dalam kehidupan sehari-hari, " terangnya.
Kapten Cba Benny Purwanto juga menyampaikan bahwa kegiatan yasinan dan do'a bersama rutin dilaksanakan setiap malam Jum'at baik di Makodim maupun di setiap Koramil jajaran Kodim 0826/Pamekasan.
Kegiatan diawali dengan sholat Magrib berjamaah dilanjutkan pembacaan surah Yasin dan tahlil serta Do'a bersama dan diakhiri dengan sholat Isa' berjamaah.